Penjara menjadi tempat paling menakutkan bagi mereka bersalah. Mendengar kata ini banyak orang membayangkan kehidupan tidak enak di dalamnya. Kondisi pengap, berbagi sel, berbagi tempat tidur, menyantap makanan tidak layak, membosankan, diisi dengan orang-orang mengerikan, dan sebagainya.
Anggapan ini tidak selamanya benar dan tidak sepenuhnya salah. Beberapa penjara sejagat malah ada yang terlihat seperti pusat perbelanjaan. Setidaknya ada lima penjara yang unik dan tidak biasa. Hotel prodeo mana saja? Dilansir dari smashinglists.com, berikut ulasannya.
1. Penjara Aranjuez
Penjara terletak di Spanyol ini sangat unik dan nyaman terutama untuk tahanan memiliki keluarga dengan anak masih kecil. Ada wilayah disebut F-1 atau area bintang lima terdiri dari 36 sel dicat warna lembut seperti biru dan hijau serta bergambar beberapa tokoh kartun dari Disney. Ada pula tempat bermain bocah serta ruangan untuk perawatan bayi.
Ide ini tercipta lantaran melihat beberapa tahanan punya balita agar mereka tidak merasa memiliki orang tua pesakitan. Tidak semua tahanan mendapatkan fasilitas ini. Kenyamanan bertambah sebab kebersihan di area ini sangat terjaga.
2. Penjara ADX
Ini dia penjara dengan sistem keamanan paling canggih sejagat. Letaknya di Negara Bagian Colorado, Amerika Serikat. Diresmikan pada 1994, para tahanan hanya bisa keluar sel selama sembilan jam saja, selebihnya mereka melakukan aktivitas di tempat masing-masing.
Tak hanya itu, sesama tahanan dilarang berinteraksi berlebihan. Mereka boleh bersapa sekedarnya. Penjara ini banyak dihuni para pelaku kejahatan tingkat tinggi di negara itu. Tempat ini paling ditakuti oleh warga Amerika.
3. Penjara Sark
Penjara Sark terletak di Pulau Sark, Kepulauan Guernsey, Inggris. Ini penjara paling kecil di dunia dan hanya memuat dua tahanan saja. Suasananya sangat sepi dan tenang.
Penjara ini hanya ingin memberikan pelajaran bagi Anda yang bersalah. Namun jika Anda tidak dapat mengkoreksi diri sendiri, Anda bisa dilempar ke penjara sebenarnya.
4. Penjara Justizzentrum Leoben
Anda akan mengira bangunan ini merupakan perkantoran atau pusat belanja sebab nampak sangat cantik dan mewah dengan dinding banyak material kaca. Namun ini penjara terletak di Austria dan khusus bagi mereka yang bersalah atas kasus perampokan besar. Di negara itu perampokan memang tinggi, sekitar 40 persen.
5. Penjara Cebu
Fasilitas di Penjara Cebu nampak tidak terlalu berbeda dengan penjara lain. Cebu menjadi unik lantaran para tahanan ternyata tersohor di situs berbagi video Youtube.
Ya, tahanan Cebu paling sering melakukan kegiatan seperti menari bareng, bahkan terakhir sekitar 1.500 tahanan bergaya Gangnam bareng. Di sini juga dijual berbagai macam oleh-oleh seperti kaos, gantungan kunci yang menandakan Anda baru saja dari tempat ini. Hidup di dalamnya nampak tidak seseram seperti dibayangkan.
Antariksa
Fenomena
Misteri
Sejarah
Peradaban
Konspirasi
Tagged with: WOW
About Mr Alpuzzle
This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
- Popular Post
- Video
- Category
PelĂculas populares
-
Mr AlpuzzlE - Pada saat ini sudah banyak sekali applikasi semacam photoshop dan sebagainya. namun, sebuah keajaiban tidak hanya muncul dari ...
-
Pada dasarnya bentuk rupa Jin tidak banyak berbeda dari bentuk rupa manusia, yaitu mereka memiliki jenis kelamin, memiliki hidung mata, ta...
-
MEDAN – Terlibat perampokan dan pembunuhan pedagang sayur serta sopir, empat tersangka dan satu pelakunya masih berstatus pelajar SMK ter...
-
JAKARTA - Pekerjaan sebagai satpam memang tak banyak peminatnya. Apalagi satpam kamar mayat. Hal berbeda malah terjadi dengan Munawarman ...
-
Film ini bukan satu-satunya film Barat yang menggambarkan orang muslim sebagai musuh yang sadis, jahat, maniak perempuan, emosional dan ...
-
Misteri arsip rahasia Vatikan . Dengan jutaan dokumen tersimpan dalam susunan rak-rak yang panjang totalnya lebih dari 50 kilom...
-
Kasus meninggalnya Virginia Anggraeni, Istri Safilul Jamil, di Tol Cipularang, menambah cerita misteri yang telah berkembang di jalan tol ...
-
Premonition atau sebuah pertanda akan suatu kejadian merupakan salah satu fenomena yang sering terjadi dalam hidup setiap orang. Anda seper...
-
I. Misteri manusia raksasa MEGANTHROPUS ERECTUS Tulang paha Meganthropus Fossil manusia raksasa yang berukuran tinggi 2,1 - 3...
-
Daftar Objek Langit Dekat Bumi 2013, Near Earth Objects (NEO) 2013 Berikut daftar benda angkasa yang akan mendekati Bumi di tahun 2013 (...
No comments: